D*Face


D*Face atau nama aslinya adalah Dean Stockton lahir dan besar di London. tidak heran hal itu membuat ia tertarik dengan graffiti dan street art. ia sangat tertarik dengan subway art dan spraycan art dan juga pernah masuk di Trasher magazine karena karyanya untuk sebuah skateboard deck. hal hal seperti itu membat dia tertarik dengan seni sticker dan bergaul dengan skateboarder dan punk community.
ia juga berkerja sebagai freelance ilustrator disamping ia mengerjakan proyek street artnya. hal hal seperti Jim Philips, hip hop, punk music, dan kartun yang sedang populer adalah inspirasi yang menjadi bahan bahan karyanya sehari hari.
ia menggunakan teknik dan medium berbeda beda dalam tiap karyanya. tujuannya adalah bukan hanya menciptakan karya yang enak dilihat tapi juga untuk membuka mata untuk melihat apa yang mengelilingi kita di kehidupan kita.
contoh 'ulah'nya adalah membuat uang bergambar Queen Elizabeth II yang sudah dimodifikasi dan membiarkannya mengalir dalam sirkulasi uang dan menunggu masyarakat menyadarai apa yang dilakukan D*Face untuk uang mereka.
pameran yang mengangkat namanya adalah pameran Death & Glory yang diadakan di StolenSpace Gallery pada tahun 2006, kemudian pameran Eyecons, at O Contemporary di Brighton pada tahun 2007 juga menuai sukses.
ia merupakan seorang kurator gallery Outside Institute, sebuah gallery yang memfokuskan pada street art. kemudian Outside Gallery pindah dan mengganti namanya menjadi Stolen Space Gallery.

0 komentar:

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

  © Blogger templates Palm by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP